Adv
Budpar
Ekbis
Sebagian besar wilayah Aceh Timur memang langsung berbatasan dengan laut, sehingga sudah lazim rasanya jika ditemukan banyak pantai indah di kabupaten ini. Namun nyatanya, tak hanya wisata pantai yang bisa dijumpai disini, terdapat sebuah air terjun yang lokasinya seolah tersembunyi dibalik bebukitan bernama Air Terjun Terujak.
Air Terjun Terujak, Keindahan Air Terjun Alami di Aceh Timur
Sebagian besar wilayah Aceh Timur memang langsung berbatasan dengan laut, sehingga sudah lazim rasanya jika ditemukan banyak pantai indah di kabupaten ini. Namun nyatanya, tak hanya wisata pantai yang bisa dijumpai disini, terdapat sebuah air terjun yang lokasinya seolah tersembunyi dibalik bebukitan bernama Air Terjun Terujak.
Meskipun lokasinya yang terpencil, Air Terjun Terujak merupakan salah satu tempat wisata yang populer di kalangan masyarakat Aceh Timur. Air terjun ini masih terjaga kelestariannya, serta menawarkan keindahan berupa air terjun serta panorama hutan alami yang dipenuhi pepohonan hijau nan rindang. Deretan perbukitan menjulang tinggi juga menjadi pemandangan yang bisa dinikmati wisatawan.
Air Terjun Terujak ini berada di Desa Terujak, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Aceh Timur. Untuk menuju ke lokasi air terjun ini wisatawan setidaknya harus menempuh jarak kurang lebih 128 kilometer dari ibukota Aceh Timur, Idi Rayeuk. Setelah tiba di Desa Terujak, lokasi dari air terjun ini sudah cukup dekat, pengunjung harus menempuh perjalanan lagi kurang lebih 3 kilometer saja.
Untuk menikmati keindahan dari Air Terjun Terujak, memang diperlukan usaha ekstra. Hal ini dikarenakan kondisi jalan yang masih belum bisa dilalui oleh kendaraan bermotor. Kurang lebih wisatawan dipaksa untuk berjalan kaki selama 30 menit melewati perkebunan warga serta menyusuri tepi sungai yang licin serta berbatu. Namun perjuangan tersebut akan terbayar lunas setelah tiba dilokasi air terjun yang eksotis ini.
Setelah berjalan melewati bebatuan yang licin, wisatawan akan melihat sebuah fenomena air terjun indah lengkap dengan gemericik air jernih yang jatuh menerpa bebatuan. Air Terjun Terujak memiliki ketinggian kurang lebih sekitar 15 meter. Airnya yang masih alami dan segar seolah menyihir wisatawan untuk segera menikmatinya dengan menceburkan diri ke sungai.
Nama dari air terjun sendiri diambil dari desa dimana objek wisata ini berada, yaitu Desa Terujak. Dibawahnya, terdapat arus sungai yang merupakan terusan dari air terjun ini. Sungai ini memiliki kedalaman sekitar 1 meter saja sehingga cukup aman bagi wisatawan yang ingin mandi atau berenang. Didalamnya hidup ikan-ikan kecil yang berenang kesana kemari, seolah menjadi teman setia bagi pengunjung yang berenang disungai.
Disekitar Air Terjun Terujak wisatawan akan menemukan bebatuan besar yang seolah menambah kecantikan tempat wisata ini. Tak jarang pengunjung yang datang memanfaatkan bebatuan tersebut sebagai pijakan untuk melompat ke dalam sungai, atau sekedar duduk santai usai lelah menikmati segarnya air di tempat wisata ini.
Banyak pula wisatawan yang duduk tepat diatas batu dan derasnya air yang jatuh dari atas. Sungguh mengasyikkan ketika menikmati air yang jatuh membasahi seluruh tubuh. Deras dan dinginnya air membawa kesejukan yang seakan menghilangkan rasa lelah dari perjalanan jauh untuk mencapai Air Terjun Terujak ini.
Panorama alam disekitar air terjun pun tak kalah indahnya, hutan belantara yang masih alami, tebing-tebing batu, serta perbukitan yang hijau sangat sedap untuk dipandang mata. Udara disekitar lokasi wisata pun sangat sejuk dan segar, bebas dari kata polusi. Tak jarang wisatawan bisa mendengar merdunya kicauan burung yang hinggap diantara ranting-ranting pepohonan.
Pesona yang ditawarkan Air Terjun Terujak memang sangat memukau dan layak untuk dikunjungi. Perpaduan antara eksotisme air terjun serta alam sekitar yang masih asri menjadikan tempat wisata ini sangat cocok untuk dijadikan destinasi berlibur untuk sekedar refreshing dan menjauh sejenak dari hiruk pikuk keramaian kota. [Adv]
Via
Adv